Liburan di akhir tahun Selama 4 Hari 3 Malam
Keberangkatan 29 Desember – Kembali 1 Januari (Jadwal Setiap Akhir Tahun) dari fantastik tour and travel.
Ringkasan Perjalanan
Open trip ke Malaysia dengan promo yang menarik dari kami! Kami ajak anda untuk menjelajahi pesona Malaysia bersama Fantastik Tour and Travel!
Trip Highlights
- Legoland Malaysia
- Johor Premium Outlet
- Petronas Twin Tower
- Istana Negara Malaysia
- Batu Cave
- Genting Highland
Rencana Perjalanan
Berkumpul di pelabuhan untuk penyeberangan ke Johor. Tiba di johor langsung menuju ke LegoLand untuk
bermain di sana bersama keluarga. Setelah puas bermain di LEGOLAND, peserta di ajak ke Johor Premium Outlet,
untuk berbelanja berbagai barang bermerek internasional yang biasanya diskon besar besaran. Setelah itu makan
malam dan check in hotel kemudian beristirahat
Setelah sarapan pagi, check out hotel, kita akan melanjutkan perjalanan menuju ke Kuala Lumpur. Berfoto di
Menara Kembar Petronas, menikmati suasana malam di sekitaran dataran merdeka, berfoto dan mencicipi kuliner
di daerah sekitar Masjid Jamik, juga peserta akan di ajak berbelanja di Sungei Wang Plaza, di kawasanBukit
Bintang,setelah itu kembali ke hotel untuk beristirahat.
Setelah sarapan pagi, peserta melanjutkan wisata dengan mengunjungi Istana Negara Malaysia tempat
bersinggasana nya pemimpin tertinggi negara Malaysia, yaitu Yang Dipertuan Agung. Setelah itu melanjutkan
perjalanan menuju Batu Cave, yang merupakan objek wisata di pegunungan kapur yang disana terletak patung
besar berwarna emas yang sangat diminati untuk menjadi latarbelakang foto wisatawan ke Malaysia. Setelah
selesai di Batu Cave, peserta di bawa menuju ke dataran tinggi Genting (Genting Highland). Setelah sebelumnya
makan siang, maka peserta akan di bawa ke Puncak Genting dengan memakai Kereta Gantung (Cable Car). Tiba di
puncak genting, peserta di beri waktu bebas untuk menikmati suasana puncak Genting, atau mencoba berbagai
permainan dan entertaintment yang ada di sana. Setelah puas menikmati suasana Genting, peserta di ajak turun kembali ke Kuala lumpur. Setelah makan malam, kembali ke hotel dan acara bebas. Menikmati saat saat
pergantian tahun di Kota Kuala Lumpur.
Setelah sarapan pagi, check out hotel, waktunya kembali ke Batam lewat Johor. Makan siang di perjalanan, setelah
sampai di Johor, masuk ke pelabuhan dan menaiki ferry untuk kembali ke Batam. Tiba di Batam, maka selesailah
perjalanan SETAHUN DI MALAYSIA bersama Fantastik Tour and Travel.
Biaya Mencakup
Biaya Perjalanan Sudah Termasuk
- Tiket ferry Batam – Johor PP
- Transportasi Bus Pariwisata berAC
- Tour sesuai program Makan sesuai program (3x Makan pagi, 4x Makan Siang, 3x Makan Malam)
- Tiket permainan di Legoland
- Tiket Kereta Gantung di Genting Highland
- 1 malam menginap di Hotel Bintang 3 di Johor
- 2 Malam menginap di Hotel Bintang 3 di Kuala Lumpur
Biaya Perjalanan Tidak Termasuk
- Pengeluaran Pribadi
- Biaya Lain Di Luar Itinerary / Jadwal Yang Sudah Ditentukan
Pertanyaan yang sering diajukan
Jadwal trip ini sudah kami tentukan yaitu berangkat pada tanggal 29 Desember dan Kembali pada tanggal 1 Januari
Kami melakukan penjemputan sesuai dengan titik yang sudah ditentukan.